Perbedaan jenis WA mungkin tidak dapat dibedakan hanya dengan sekilas melihat. Namun, perbedaan tersebut dapat terlihat jika kamu terbiasa berbisnis menggunakan wa. WA atau WhatsApp sendiri adalah aplikasi pesan instan yang saat ini sering digunakan juga untuk bisnis. Yuk, cari tahu perbedaan jenis WA bisnis ataupun tidak.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, WA atau WhatsApp merupakan aplikasi pesan instan. Aplikasi yang satu ini bisa disebut salah satu aplikasi yang paling banyak digunakan di dunia. Jumlah penggunanya pun disebut bisa mencapai milyaran. Interface yang ramah pengguna serta aplikasi sederhana dan ringan membuatnya menjadi pilihan banyak orang, dari kecil hingga dewasa.
Aplikasi seperti WhatsApp ini pun semakin populer semenjak adanya smartphone. Berkat WhatsApp, seseorang tidak perlu lagi berkomunikasi via sms untuk berkirim pesan. Dengan WhatsApp, kamu hanya membutuhkan data internet untuk memakainya. Kamu bahkan bisa mengirim berbagai hal dari WhatsApp, dari dokumen hingga foto.
Apalagi, WhatsApp juga menyediakan fitur panggilan suara dan panggilan video. Menggunakan hal ini jauh lebih hemat dibandingkan memanggil dengan menggunakan pulsa. Panggilan video seperti ini juga dicintai banyak orang karena bisa menghubungkan mereka yang berjauhan jarak untuk saling bertatap muka.
Tak hanya itu, WhatsApp ternyata saat ini dapat juga dimanfaatkan untuk bisnis. Alasannya tentu banyaknya pengguna WhatsApp membuat penggunaan aplikasi tersebut sangat potensial bagi pebisnis. Apalagi pengguna WhatsApp bervariasi, mulai dari mereka yang tinggal di desa dan kota, hingga anak remaja dan para lansia.
Baca Juga: Pentingnya Fitur Chat Bot dalam Pengelolaan Bisnis
Setiap bisnis tentu membutuhkan kontak informasi. WhatsApp pun jadi pilihan. Bagi mereka yang baru mulai berbisnis dalam skala kecil, menyediakan pelayanan customer service tentu tidak memungkinkan. Mereka pun meletakkan kontak WhatsApp di bio toko online mereka. Toko offline juga mulai menyediakan tersebut agar jika ada pemesanan dan pertanyaan bisa ditanyakan lewat WhatsApp.
Namun, WhatsApp yang digunakan oleh para pebisnis seringkali berbeda dengan WhatsApp yang digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Apa perbedaannya? Simak beberapa hal berikut ini yang menjadi perbedaan jenis WA antara WA biasa dan WA bisnis sehingga kamu bisa membedakannya.
Perbedaan jenis WA bisnis dengan yang tidak adalah tulisan business account. Tulisan tersebut dapat terlihat ketika kamu membuka dan memulai chat dengan pengguna WA tersebut. Berbeda dengan pengguna WA biasa yang tidak mempunyai tulisan tersebut. Bahkan untuk WA Bisnis API, kamu dapat melihat akun tersebut telah terverifikasi dan terdapat centang di sebelah namanya.
Perbedaan jenis WA yang kedua adalah adanya profil bisnis. Pada WA biasa, profil kamu hanya menampilkan namamu, no telepon, serta status. Berbeda halnya dengan WA bisnis. Pada WA bisnis. Terdapat berbagai informasi di dalamnya yang bisa kamu isi tentang profil bisnis milikmu.
Mulai dari alamat tokomu, jam buka, sektor bisnis, hingga deskripsi singkat mengenai bisnis yang dimaksud. Hal itu akan membuat mereka yang ingin chat dengan akun bisnis tersebut tahu informasi mengenai toko online. Kemungkinan mereka mendatangi toko fisik juga menjadi semakin besar dengan menuliskan berbagai informasi tersebut.
Salah satu perbedaan jenis WA bisnis yang menjadi kelebihan dari WA bisnis adalah kamu bisa membalas pesan secara otomatis dengan WA bisnis. Hal tersebut tentunya menggiurkan, apalagi untuk mereka yang belum mampu membayar teknologi tersebut yang biasanya disediakan di situs web.
Pesan yang dibalas secara otomatis tentunya adalah pesan yang menjadi FAQ. FAQ atau Frequently Asked Questions. FAQ adalah berbagai pertanyaan yang umum diajukan pada suatu individu atau kelompok, dalam hal ini sebuah bisnis. Kamu dapat meletakkan FAQ tersebut dalam berbagai nomor sehingga pelanggan hanya perlu menekan nomor pertanyaan yang ingin diajukan.
Perbedaan jenis WA selanjutnya yang terlihat mencolok dan bagus bagi bisnis adalah dapat membedakan chat. Pada WhatsApp biasa, kamu tidak dapat membedakan chat. Kamu hanya dapat pin chat yang kamu prioritaskan. Berbeda halnya pada WhatsApp bisnis dan chat dengan para pelanggan.
Kamu dapat membedakan chat WhatsApp yang masuk, apalagi jika bisnismu sedang ramai, tentu hal tersebut akan membantu. Kamu dapat membedakan chat misalnya pesanan yang sedang dipersiapkan, pesanan yang sudah dikirimkan dan lain-lain. Dengan begitu, kamu akan meminimalisir kesalahan dan memudahkanmu dalam mengelola pesanan.
Perbedaan jenis WA yang bisa kamu manfaatkan pada akun WA bisnis adalah blast pesan. Ketika kamu mempunya bisnis, kamu pasti akan sering melakukan promosi dan tak jarang hal tersebut membutuhkan kamu banyak pelanggan sehingga mereka dapat melihatnya dan menjadi pertimbangan.
Dengan fitur blast pesan, kamu dapat melakukan hal tersebut. Kamu dapat mengirimkan berbagai pesan promosi atau informasi mengenai produk dan tokomu ke banyak orang. Dengan begitu, kamu tidak perlu repot-repot mengirimkan tersebut satu-satu agar pelanggan dapat menerimanya. Hanya dengan beberapa langkah sederhana, kamu bisa melakukan blast pesan.
Baca Juga: API WhatsApp Business: Definisi, Fungsi dan Manfaat
Perbedaan jenis WA selanjutnya yang cukup bermanfaat adalah laporan analitik. Laporan analitik saat ini menjadi familiar pada bisnis. Laporan analitik media sosial ataupun pesan instan biasanya dapat dijadikan acuan bagaimana akun tersebut bekerja dalam kurun waktu tertentu.
Dalam hal ini laporan analitik WA bisnis akan tersedia di dashboard. Laporan analitik tersebut bisa kamu manfaatkan untuk bisnis. Kamu bisa mengimprovisasi hal-hal yang sekiranya masih kurang serta menjadi referensi untuk perbaikan-perbaikan lainnya. Laporan ini bisa juga menjadi dasar bagaimana bisnis akan menjalankan strateginya.
Terintegrasi dengan aplikasi bisnis lainnya adalah salah satu perbedaan jenis WA. Pada masa digital ini, integrasi berbagai hal menjadi pemandangan yang lumrah. Dengan terintegrasi dengan aplikasi bisnis lain, kamu menjadi dipermudah dalam membuat bermacam-macam platform bisnis dengan menyertai kontak WA bisnis.
Perbedaan jenis WA yang terakhir menjadi salah satu kelebihan dari WA bisnis. Kelebihan tersebut adalah dapat digunakan oleh berbagai pengguna. Pada akun bisnis WA biasa biasanya kamu dapat digunakan oleh berbagai WA pengguna meskipun terbatas. Berbeda halnya dengan WhatsApp Business API yang bisa digunakan oleh lebih banyak pengguna.
Seperti yang kita ketahui, sudah umum seorang admin untuk membalas chat dari pengguna. Namun, satu admin saja tentu akan merepotkan, apalagi jika terdapat banyak pesanan. Fitur yang satu ini akan membuat pemilik bisnis juga bisa memantau akun bisnis tersebut. Tak heran jika akun bisnis WA kerap menjadi favorit.
Demikian adalah perbedaan jenis WA biasa dan bisnis. WA bisnis dapat dijadikan berbagai hal salah satunya pembalas pesan otomatis seperti chatbot. WhatsApp Business API juga bisa kamu dapatkan di Kokatto. Kokatto dapat membantu agar bisnismu dapat semakin berkembang. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa langsung mengunjungi Kokatto!