Customer retention adalah bagian dari proses pengembangan usaha yang berhubungan dengan pelanggan. Dengan adanya customer retention, suatu usaha bisa berjalan dalam waktu yang lama. Tidak hanya itu saja customer retention membantu setiap usaha untuk bisa mendapatkan pemasukan yang lancar. Artikel berikut ini akan menjelaskan definisi dari customer retention dan juga manfaatnya untuk setiap bisnis.
Customer retention adalah kemampuan perusahaan untuk mengubah pembeli menjadi pelanggan yang melakukan pembelian ulang dan mencegah mereka beralih ke produk kompetitor. Customer retention juga berhubungan dengan kualitas dari produk dan pelayanan pelanggan.
Customer retention adalah sumber pemasukan yang besar untuk usaha yang berbasis langganan seperti jasa service provider. Oleh karenanya, penting sekali untuk perusahaan tersebut memperhatikan customer retention. Tidak hanya perusahaan service provider, perusahaan lain juga mengandalkan customer retention untuk memperlancar proses pemasukan keuangan.
Dengan menjaga customer retention, akan lebih mudah bagi perusahaan untuk mendapatkan pembeli setiap ada produk yang dikeluarkan. Ini lebih mudah dilakukan dibanding mencari pembeli baru. Tentu saja dengan customer retention yang baik, perusahaan akan mampu menarik pelanggan baru juga. Karena customer retention adalah salah satu strategi pemasaran yang juga bisa digunakan oleh perusahaan.
Meskipun pengertian customer retention adalah tentang pemasukan dan transaksi, tapi tidak sepenuhnya customer retention tentang hal tersebut. Customer retention adalah berbagai aktivitas perusahaan yang digunakan untuk menjaga hubungan baik dengan pelanggan.
Customer retention adalah tentang hubungan. Hubungan yang terbangun antara perusahaan dan pelanggan dengan baik membuat customer retention lebih terjaga. Ini memberikan manfaat yang cukup banyak baik untuk perusahaan maupun untuk pelanggan. Dengan fokus pada customer retention, setiap perusahaan bisa mendapatkan manfaat berupa pembeli setia yang melakukan pembelian berulang.
Customer retention juga memberikan banyak manfaat pada perusahaan. Berikut ini beberapa manfaat dari sisi bisnis untuk customer retention adalah:
Dibandingkan mencari pelanggan baru, customer retention adalah solusi untuk perusahaan yang perlu menghemat biaya pemasaran. Mencari pembeli baru tidaklah mudah. Bahkan sebagian besar cara yang digunakan untuk mencari pembeli baru belum tentu berhasil. Perusahaan bisa saja menghabiskan banyak uang untuk hal ini. Berbeda halnya dengan customer retention.
Karena customer retention adalah bagian dari hubungan perusahaan dan pelanggan, akan lebih mudah bagi perusahaan untuk mengajak pelanggan setia membeli produk di perusahaan. Selain itu pelanggan setia juga lebih banyak berbelanja dibandingkan dengan pembeli baru.
Karena customer retention adalah proses hubungan antara pelanggan dan perusahaan, maka pelanggan lebih sering meninggalkan ulasan yang baik untuk produk perusahaan. Tidak hanya ulasan saja, pelanggan setia juga cenderung merekomendasikan produk dengan kalimat-kalimat yang baik. Hal ini akan memberikan dampak positif untuk perusahaan dalam mengembangkan produknya.
Berdasarkan riset, meningkatkan customer retention setinggi 5% bisa meningkatkan pendapatan perusahaan hingga 25% - 95%. Angka ini cukup tinggi dan menguntungkan perusahaan. Dengan demikian, meningkatkan customer retention adalah salah satu tujuan yang penting untuk dikerjakan perusahaan. Dengan kondisi customer retention yang baik, maka penjualan perusahaan juga akan membaik juga.
Pelanggan setia cenderung tidak ingin mencoba produk lain dari kompetitor, memasarkan produk usahamu ke rekan atau keluarga terdekat mereka, hingga melakukan pembelian berulang. Ini yang membuat customer retention adalah poin penting yang tidak bisa dilewatkan perusahaan. Customer retention tidak hanya membangun hubungan dengan pelanggan, tapi membuat pelanggan tetap setia pada produk usahamu.
Semakin baik customer retention, maka semakin baik pula pembelian berulang yang dilakukan oleh pelanggan. Pelanggan cenderung berbelanja lebih banyak ketika mereka melakukan pembelian ulang. Ini karena customer retention adalah salah satu poin yang dibangun perusahaan untuk membangun kepercayaan pelanggan. Dengan pelanggan yang tetap percaya pada perusahaan, maka mereka tidak akan segan untuk mencoba produk lain dari perusahaan tersebut.
Baca Juga: Rahasia Sukses Bisnismu adalah Customer Satisfaction!
Untuk membangun customer retention, diperlukan strategi yang tepat. Customer retention adalah serangkaian proses yang dilakukan perusahaan untuk membangun hubungan dengan pelanggan sehingga prosesnya tidak bisa sembarangan. Diperlukan strategi ampuh agar customer retention bisa terjalin dengan baik. Strategi yang bisa dilakukan perusahaan untuk membangun customer retention adalah sebagai berikut.
Memberikan respon yang cepat terhadap kebutuhan pelanggan terbukti mampu memberikan dampak yang baik untuk perusahaan, pelanggan senang dengan kecepatan dan kejelasan respon. Dengan respon yang cepat dari perusahaan, pelanggan tidak perlu menghabiskan waktu untuk menunggu. Respon yang cepat ini bisa diberikan dalam bentuk apapun. Misalnya saat pelanggan membutuhkan bantuan melakukan pembelian, komplain, melakukan pembayaran, dan lainnya.
Karena customer retention adalah bagian dari hubungan perusahaan dan pelanggan, membuat interaksi juga perlu disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. Pelanggan tidak akan merasa nyaman dengan interaksi yang terlalu kaku. Untuk itu perusahaan perlu mendengar kebutuhan dari pelanggan dan berinteraksi sesuai dengan yang dibutuhkan pelanggan. Setiap pelanggan memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, sehingga penting bagi perusahaan memahami setiap kebutuhan.
Pelayanan pelanggan merupakan salah satu bagian yang secara langsung dirasakan pelanggan. Jika pelayanan pelanggan buruk, maka besar kemungkinan pelanggan akan berpindah kepada kompetitor. Salah satu strategi terbaik membangun customer retention adalah dengan mempermudah pelayanan pelanggan. Pelayanan pelanggan harus sederhana dan mampu menjawab permasalahan pelanggan. Pelanggan tidak suka pelayanan yang terlalu rumit dan harus mengulang-ulang komplain atau permintaan mereka. Mempermudah pelayanan pelanggan akan meningkatkan customer retention perusahaan.
Memiliki banyak pelanggan akan memerlukan banyak usaha untuk menghubungi mereka. Di era digital, kamu bisa memanfaatkan sosial media sebagai solusi hal ini. Dengan sosial media, kamu bisa lebih dekat dengan pelangganmu di mana pun mereka berada. Gunakan banyak platform untuk menghubungi mereka agar bisa selalu dekat. Selain itu, dengan banyak platform juga akan memudahkan pelanggan menghubungimu kapanpun.
Karena customer retention adalah tentang hubungan perusahaan dan pelanggan, penting sekali untuk perusahaan mendapatkan timbal balik dari pelanggan. Timbal balik yang dimaksud bisa berupa kritik maupun saran. Informasi tersebut akan sangat berguna untuk mempelajari apa yang disukai oleh pelanggan dan apa yang tidak. Selanjutnya, kamu bisa lebih mengenali seperti apa pelangganmu dan memahami apa kebutuhan mereka.
Strategi yang juga membantu perusahaan untuk meningkatkan customer retention adalah membagikan hadiah kepada pelanggan. Mulai dari diskon, kode voucher, potongan harga, hingga produk gratis. Semuanya akan membuat pelanggan merasa diapresiasi oleh perusahaan dan mereka tetap menjadi pelanggan setia.
Memahami customer retention akan membantu setiap pengusaha untuk menjaga hubungan baik dengan pelanggan. Karena customer retention adalah bagian pengembangan perusahaan, maka memahami strategi yang tepat adalah hal yang penting. Agar lebih dekat dengan pelanggan, kamu juga bisa menggunakan Kokatto. Kokatto adalah platform komunikasi yang bisa digunakan untuk mengirim pesan suara maupun teks ke pelanggan dalam jumlah banyak. Yuk, langsung cek Kokatto sekarang!