Gunakan WhatsApp Business Sebagai Layanan Customer Service Work From Home

3 November 2022 Gunakan WhatsApp Business Sebagai Layanan Customer Service Work From Home

Pandemi corona yang juga belum kunjung berakhir, membuat beberapa perusahaan memilih untuk menerapkan Work From Home alias kerja dari rumah. Penerapan WFH ini bertujuan untuk menghambat penambahan jumlah pasien positif serta membuat perusahaan dapat tetap aktif di tengah pandemi. Berbagai macam departemen mulai melakukan adaptasi untuk menyelesaikan tugasnya meski tidak bekerja secara langsung di kantor. Begitupun dengan para karyawan yang bertugas sebagai Customer Service. Meski WFH, Customer Service tentu perlu memberikan pelayanan yang optimal pada setiap customernya, bukan?

Kamu yang menjalankan tugas sebagai customer service bisa jadi akan mengalami kewalahan jika tidak menggunakan strategi yang tepat. Jika dibiarkan, bukan tidak mungkin kamu akan memberikan pelayanan dan pengalaman yang buruk bagi customer. Hal ini akan sangat disayangkan karena dapat berpengaruh pada tingkat kepuasan konsumen itu sendiri. Agar hal tersebut tidak terjadi, kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan aplikasi WhatsApp Business API. Aplikasi satu ini akan memudahkan kamu dalam memberikan pelayanan terbaik bagi para customer di tengah pandemi covid-19.

WhatsApp Business sendiri dilengkapi dengan berbagai macam fitur yang mampu memudahkan kinerja kamu sebagai Customer Service, lho. Berikut beberapa fitur WhatsApp Business API yang wajib mengoptimalkan kinerja kamu selama WFH:

Chatbot

Kecepatan perusahaan dalam menjawab pesan customer tentu menjadi hal yang perlu diperhatikan. Pasalnya, hal ini akan berbanding lurus dengan tingkat kepuasan customer kamu. Menunggu balasan pesan terlalu lama hanya akan membuat customer kesal dan mengurangi kepercayaan mereka pada perusahaan kamu.

Hal ini bisa diminimalisir dengan menggunakan fitur chatbot. Melalui fitur ini kamu bisa dengan mudah mengatur jawaban umum yang seringkali diajukan oleh customer. Secara otomatis, chatbot akan langsung memberikan jawaban atas pertanyaan yang diajukan oleh customer tersebut. Fitur ini akan memudahkan kinerja kamu, khususnya dalam menjawab pertanyaan yang sama secara berulang.

Meski telah mengaktifkan fitur satu ini, sebagai Customer Service kamu masih tetap bisa mengambil alih untuk menjawab setiap pertanyaan customer. Di mana beberapa customer tentu akan memberikan keluhan atau pertanyaan yang bersifat spesifik dan belum tercantum pada keyword chatbot.

Bisa Diakses Beragam Perangkat

WhatsApp Business sendiri bisa kamu akses dengan berbagai macam perangkat, lho. Baik itu smartphone, tablet, hingga PC sekalipun. Hal ini akan memudahkan kamu untuk penggunaan aplikasi berdasarkan perangkat yang kamu miliki. Akun WhatsApp Business API juga bisa diakses bersamaan oleh beberapa karyawan Customer Service, lho. Sehingga setiap Customer Service bisa bekerja dengan optimal.

Broadcast Message

Fitur satu ini memungkinkan kamu untuk mengirimkan pesan pada beberapa pengguna WhatsApp sekaligus. Kamu pun bisa menggunakannya untuk mengirimkan sebuah pesan yang bersifat penting. Baik itu pengenalan produk baru, informasi promo, hingga penawaran menarik lainnya. Adanya fitur ini membuat kamu tidak perlu lagi repot-repot mengirimkan pesan pada customer satu per satu. Seluruh customer pun bisa langsung mendapatkan informasi yang sama secara bersamaan. Untuk itu, pastikan fitur ini kamu gunakan, ya.

Sebagai Customer Service, kini kamu semakin tertarik untuk menggunakan aplikasi WhatsApp Business API, kan? Kamu bisa langsung menghubungi Kokatto. Perusahaan yang satu ini telah menghadirkan layanan WhatsApp Business berbasis API. Di mana perusahaan pun akan lebih mudah mengakses dan menganalisa data yang dimiliki. Sebagai perusahaan yang telah berpengalaman, Kokatto siap memberikan solusi terbaik.

whatsapp facebook instagram
IG
Youtube
LinkedIn
ISO certificate META Partner badge
Copyright © 2025 by Kokatto. All Rights Reserved
Talk directly with our AI Agent
Voice AI