Inilah Pentingnya Unique Selling Point Bagi Bisnismu!

3 November 2022 Inilah Pentingnya Unique Selling Point Bagi Bisnismu!

Unique Selling Point atau USP adalah salah satu hal yang harus dipikirkan oleh pelaku usaha saat membuat suatu produk untuk dijual. Karena memiliki Unique Selling Point akan membantumu saat menjual produk tersebut. Tapi sebenarnya, seberapa penting USP itu bagi suatu produk?

Sekarang ini semakin banyak orang yang berjualan. Apalagi caranya juga semakin mudah sehingga banyak orang berbondong-bondong berjualan, bahkan hingga anak pelajar sekalipun. Hal tersebut tidak lepas dari kemajuan teknologi dan zaman. Kemajuan teknologi memudahkan manusia melakukan banyak hal, termasuk dalam berjualan.

Orang-orang bahkan tidak perlu mempunyai modal yang melimpah, sudah bisa berjualan secara online. Tidak perlu mempunyai atau menyewa toko fisik terlebih dahulu. Bahkan penerimaan pesanan maupun pengiriman bisa dilakukan secara online. Bukan hanya dijadikan sebagai pekerjaan tambahan, banyak yang menjadikan bisnis online sebagai pekerjaan utamanya.


Baca Juga: Contoh Marketing Plan yang Bisa Berhasil untuk Usahamu

Namun, kemudahan tersebut tentu mempunyai hambatan. Karena kemudahan tersebut, semakin banyak orang yang berjualan. Hal itu berarti kompetitor juga semakin banyak. Bahkan kualitas produk dan harga sangat bersaing satu sama lain. Hal itu membuat persaingan semakin ketat. Di situ lah kemampuan kamu memasarkan dan menjual produk diuji.

Banyaknya kompetitor dengan kualitas produk yang tidak jauh berbeda dan harga yang cenderung mirip membuat para pelaku usaha tentu harus memutar otak. Jika tidak memiliki hal yang berbeda, tentu produk tersebut hanya akan dianggap biasa-biasa saja. Keadaan seperti inilah yang membuat produk harus memiliki Unique Selling Point.

Unique Selling Point


Unique Selling Point atau USP adalah suatu aspek dari sebuah produk yang membuat produk tersebut berbeda dengan produk yang dijual kompetitor. Bisa dibilang usp adalah hal yang dapat menarik hati pelanggan hingga ia memilih untuk memilih suatu produk dibandingkan produk lainnya.

Meskipun tentunya pelanggan ingin mempunyai kualitas produk yang bagus, namun tidak berarti produk dengan kualitas bagus akan selalu laku. Begitu juga harga. Tidak bisa dipungkiri, memilih produk berdasarkan harga merupakan sebuah pertimbangan yang selalu dilakukan sebagian besar orang. Tapi tidak lantas karena murah produk tersebut akan laris manis.

Sebuah produk harus memiliki suatu hal menarik yang bisa ditonjolkan sehingga dapat terlihat berbeda dari pesaingnya. Hal tersebut dengan tujuan agar para pembeli tertarik. Calon pelanggan tentu tertarik jika ia bisa mendapatkan pengalaman yang berbeda dengan membeli produk tersebut.

Cara Menentukan USP

  • Bandingkan dengan Kompetitor

Jika kamu ingin menjual atau membuat suatu produk, cara yang paling mudah digunakan dalam menentukan Unique Selling Point adalah dengan cara membandingkannya dengan kompetitor. Bagaimanapun juga, kompetitor adalah salah satu hal yang pasti ada dalam berjualan. Penting bagi kamu untuk mengetahui hal-hal tentang kompetitor.

Kamu bisa melihat kompetitor langsung dari produk yang kamu jual. Kamu bisa melihat kekurangan apa yang dimiliki oleh produk tersebut. Dari situ, kamu bisa memanfaatkan kelemahan tersebut untuk kamu tutupi atau justru dibuat menjadi kelebihan. Dengan begitu, produk yang kamu jual bisa mempunyai nilai tawar lebih dibandingkan produk kompetitor tersebut.

  • Berandai di Posisi Pelanggan

Unique Selling Point dibuat agar pelanggan tertarik membeli produk dari mereka. Oleh karena itu, tentu USP suatu produk dibuat berdasarkan keinginan para pelanggan dan bukan keinginan para pelaku usaha. Pelaku usaha bisa membayangkan apa fitur atau kelebihan yang diinginkan oleh pelanggan untuk produk tertentu.

Misalnya jika kamu mempunyai sebuah usaha pet shop. Tentunya sudah banyak pet shop yang berada di sekitar kamu. Namun, kamu bisa mengakomodasi keinginan para pelanggan akan suatu layanan yang dapat membantu mereka. Lalu sediakan antar jemput untuk mandi hewan peliharaan. Hal itu tentunya akan membuat mereka tertarik untuk menggunakan layanan kamu dibanding pet shop lainnya.

Sebuah usaha harus fokus untuk mengakomodasi yang diinginkan pelanggan agar tetap bisa bertahan. Percuma jika selalu menginginkan agar suatu produk laku namun keinginan pelanggan diabaikan. Dengan memikirkan dan berandai di posisi pelanggan, akan lebih mudah untuk membayangkan USP yang bisa kamu berikan pada produk yang kamu jual.

  • Mengenali Konsumen

Untuk mendapatkan Unique Selling Point bagi produk kamu, penting untuk mengenali pelanggan. Tentu saat membuka usaha, kamu sudah menentukan target pasar yang kamu tuju bagi produk kamu. Karena tentu kamu harus menyasar segmen tertentu agar penjualan menjadi efektif. Tiap segmen tentu mempunyai preferensi yang berbeda.

Kamu bisa mendapatkan USP dengan mengenali karakteristik target yang kamu tuju. Kamu tentu sudah mempunyai data mengenai target pelanggan yang kamu tuju. Kamu bisa menyiapkan produk yang sesuai bagi target pelanggan tersebut. Misalnya target pelanggan kamu ada di usia 20-30. Kamu harus mempelajari kebiasaan yang mereka lakukan sehari-hari, apa yang dibutuhkan. Kamu juga bisa memberi harga yang sedikit mahal karena mereka sudah bekerja. Selain itu, biasanya mereka menyukai sesuatu yang mudah diakses.

Baca Juga: Manfaatkan Strategi Pemasaran 4P Untuk Marketing Bisnismu


Manfaat USP


  • Membantu Strategi Pemasaran

Dengan mempunyai Unique Selling Point, kamu menjadi terbantu. Kamu bisa menggunakan strategi pemasaran berdasarkan hal tersebut. Tentu saat memasarkan atau mempromosikan produk kamu, penting untuk mempunyai sesuatu yang bisa di-highlight. USP merupakan salah satunya.

Kamu dapat meletakkan USP sebagai bagian dari copywriting produk kamu, mulai dari kemasan hingga caption media sosial. Akan lebih mudah mempromosikannya karena produk yang kamu jual mempunyai sebuah identitas sendiri.

  • Sebagai Pembeda

Seperti yang telah disebutkan, semakin banyak orang yang berjualan baik di online maupun toko fisik. Oleh karena itu, kamu perlu menjadi sedikit berbeda agar calon pelanggan merasa tertarik. Mempunyai Unique Selling Point akan membuat produk yang kamu jual akan berbeda dari produk kompetitor.

Karena USP dibuat juga menggunakan kompetitor sebagai salah satu referensinya, tentu produk tersebut akan berbeda meskipun harganya sama atau lebih murah. Fitur yang unik atau layanan yang lebih berbeda tentu akan membuat calon pelanggan menjadi penasaran dengan produk yang kamu jual. Dengan begitu, produk kamu tidak akan dianggap sama dengan produk-produk lainnya.

  • Menarik Pelanggan Tertentu

Ketika mempunyai sebuah Unique Selling Point, apalagi yang spesifik, akan menarik kelompok pelanggan tertentu. Apalagi jika didukung dengan kualitas produk yang baik serta layanan yang memuaskan. Contohnya jika USP produk kamu adalah makanan tertentu yang tidak menggunakan bahan hewani. Apalagi pasar vegan juga semakin besar belakangan ini. Tentu mereka yang mencintai produk tersebut akan merasa tertarik untuk membeli produk yang kamu jual.

Demikian adalah penjelasan singkat mengenai Unique Selling Point atau USP serta cara menentukan dan manfaat yang bisa didapat oleh bisnis saat mempunyainya. Kamu harus memikirkan USP juga saat akan memulai bisnis kamu, karena banyak manfaat yang bisa didapatkan. Begitu juga saat berkomunikasi dengan pelanggan. Penting untuk menggunakan fitur yang membantumu seperti Whatsapp Business API dan SMS Blast. Kedua hal tersebut bisa kamu dapatkan di Kokatto! Langsung kunjungi Kokatto untuk informasi lebih lanjut.

whatsapp facebook instagram
IG
Youtube
LinkedIn
ISO certificate META Partner badge
Copyright © 2024 by Kokatto. All Rights Reserved